Tuesday, November 23, 2010

Seismic Processing with Seismic Unix - Part3

Lihat tahapan sebelumnya

Tahap 8:
Sebagaimana yang kita perhatikan pada tahapan sebelumnya, shot gather yang kita miliki masih mengandung berbagai macam noise, diantara noise yang paling dominan adalah ground roll.

Untuk mengeliminasi ground roll, pada tahapan ini kita akan melakukan F-K filtering. Dimana F-K merupakan spectrum frekuensi (F) terhadap bilangan gelombang (K). Fungsi Seismic Unix untuk melakuan F-K filtering adalah
sudipfilt.

Sebelum melakukan F-K filtering, data yang kita miliki harus memiliki sampling spatial (d2) yang pada hakikatnya merupakan jarak antara trace atau geophone interval (dalam hal ini 25 meter atau 0.025km).

sushw < Line_001_kill_vibro_agc.su key=d2 a=0.025 > Line_001_kill_vibro_agc_d2.su

Setelah memasukkan d2 terhadap trace header (perintah di atas), marilah kita melakukan test dengan memilih shot gather 32 (ep=32).

suwind < Line_001_kill_vibro_agc_d2.su key=ep min=32 max=32 > Line_001_kill_vibro_agc_d2_shot32.su

Didalam terminal ketiklah gedit & lalu copy-paste dan save kode berikut lalu berilah nama testfk

#!/bin/sh
slopes=-0.5,-0.3,0.3,0.5
amps=1,1,1,1
bias=0.0
dx=0.025
dt=0.002

sudipfilt < Line_001_kill_vibro_agc_d2_shot32.su dt=$dt dx=$dx \
slopes=$slopes amps=$amps bias=$bias |
suximage title="slope=$slopes amps=$amps bias=$bias" \
windowtitle="Shot 32" \
label1="Samples" label2="Trace" f1=1 d1=1 f2=1 d2=1 perc=80&

sudipfilt < Line_001_kill_vibro_agc_d2_shot32.su dt=$dt dx=$dx \
slopes=$slopes amps=$amps bias=$bias | suspecfk | suximage title="F-K Spectrum of Shot 32" \
windowtitle="F-K" label1="Frequency" label2="K" legend=1 cmap=hsv1 perc=97&

Lalu ketik pa da terminal linux sh testfk

Maka anda akan memperoleh gambar seperti di bawah ini. Data seismik sebelum F-K filter (kiri) dan Spektrum F-K (kanan). Klik untuk memperbesar gambar.

Parameter utama dari operasi F-K filtering adalah slopes, amps, bias. Slopes adalah kemiringan dari F-K spectrum, amps=1,1,1,1 (tidak melakukan filter), amps=1,0,0,1 (reject filter), amps=0,1,1,0 (pass filter). dx adalah geophone interval dalam km dan dt adalah time sampling interval dalam detik. Sedangkan bias adalah parameter aliasing. Bias=0 artinya data yang kita miliki tidak memiliki aliasing. Coba anda lakukan test jika bias=0,25 lalu lihat perbedaannya.

Gambar dibawah ini adalah hasil jika saya menggunakan:
slopes=-0.5,-0.3,0.3,0.5, amps=0,1,1,0, bias=0.0, dx=0.025, dt=0.002

Bandingkan shot gather diatas (setelah F-K) dengan shot gather sebelumnya (sebelum F-K), perhatikan ground roll yang sudah mulai tereliminasi.

Gambar dibawah ini adalah jika saya memilih amps=1,0,0,1 (reject filter). Kita melihat bahwa inilah noise yang kita kehendaki untuk di-reject.


Untuk analisa F-K, anda bisa melakukan test dengan berbagai macam slopes katakanlah slopes=-1,-0.5,0.5,1. Lihat hasilnya, lalu anda putuskan mana yang paling baik. Lakukanlah untuk beberapa lokasi ep, jika sudah memperoleh hasil yang terbaik dengan parameter tertentu, maka anda bisa melakukan F-K filter untuk seluruh shot gather yang kita miliki dengan mengetikkan kode berikut (buat satu baris).

sudipfilt < Line_001_kill_vibro_agc_d2.su dt=0.002 dx=0.025 slopes=-0.5,-0.3,0.3,0.5 amps=0,1,1,0 bias=0 > Line_001_kill_vibro_agc_d2_fk.su

Lihat berikutnya

9 comments:

ubenship...peaceout said...

Pak agus, koq waktu running testfk keluarnya no amps given--doing no-op. ada yang kurang kah?

Agus Abdullah, PhD said...

saya test lagi. jalan kok. coba cek lagi. siapa tahu ada kode yang kelewat.

ubenship...peaceout said...

ternyata scripts nya harus ditulis sebaris Pak, tanpa tanda "\".

Joker124 said...

Pak agus,waktu mau di apply pd semua shot gather kok keluarnya "segmentation faults" ya pak?

btw, thank you banget tulisannya pak. sangat berguna

Agus Abdullah, PhD said...

Mungkin Memory problem mas. Sy pake 1GB.

eko_pcs18 said...

Pak Agus, ada yang saya ingin tanyakan...

Setelah saya ubah-ubah nilai Biasnya, kok tidak ada perbedaan hasil tampilannya ya.... apakah perbedaan/ perubahannya sangat kecil sekali, sehingga sulit untuk membedakannya ya?? terimakasih...

joker124 said...

benar pak, setelah dipindah ke mesin 2 GB tidak ada masalah.

terimakasih.

Agus Abdullah, PhD said...

Data ini memiliki
aliasing yang kecil. Perubahan nilai
bias sangat berpengaruh jika data memiliki aliasing yang signifikan.

eko_pcs18 said...

oce... makasih pak ...

-met tahun baru ya pak... tambah sukses selalu for you....-