Tuesday, March 10, 2009

Spectral Broadening

Spectral Broadening adalah teknologi mutakhir yang dimiliki oleh CGG (Salah satu software-nya adalah BOOST) yang digunakan untuk meningkatkan amplitudo data seismik pada rentang frekuensi tertentu. Prinsip dasar Spectral Broadening ditunjukkan pada gambar di bawah ini:

Courtesy CGG World

Inti Spectral Broadening terlihat pada gambar atas-kanan, dimana kita harus men-design spectrum data seismik baru sehingga memiliki amplitudo yang lebih tinggi pada kisaran frekuensi tertentu (merah/Enhanced Seismic)-bandingkan dengan spectrum seismik input (hitam) dimana amplitudonya lebih rendah pada rentang frekuensi tersebut. Lalu spectrum yang di-design pada tahapan ini diterapkan sebagai filter pada data seismik input untuk memperoleh data seismik yang telah di-Spectral Broadening.

Tentu saja kita dapat men-design spectrum sesuai dengan karakter yang kita kehendaki, sebagai contoh jika kita ingin mempertajam data seismik dengan rentang frekuensi rendah maka yang amplitudo yang di-enhance adalah pada rentang ini.

Gambar dibawah ini menunjukkan perbandingan data seismik input (kiri) dan setelah Spectral Broadening (kanan), perhatikan reflektor-reflektor yang lebih jelas serta muncul dengan baik pada setiap kotak merah.

Courtesy CGG World

Gambar di bawah ini menunjukkan penarikan horizon base M1-Sand yang lebih pasti pada Spectral Broadening data, dibandingkan dengan penarikan pada data originalnya yang lebih ambigu.

Courtesy CGG World

Demikian juga Spectral Broadening bekerja dengan baik untuk meningkatkan dan mempertajam karakter stratigrafi seperti yang terlihat pada slice data seismik dibawah ini:

Courtesy CGG World

2 comments:

Anonymous said...

konsepnya apakah seperti untuk menghasilkan thin bed mas? apakah ada efek sampingnya terhadap data seismik aslinya?

Agus Abdullah, PhD said...

Konsepnya adalah, kita ingin meng-enhance amplitudo data seismik pada frekuensi tertentu.
Jika 'thin bed' yang anda maksud berada dalam kisaran frekuensi tertentu dan tentunya masih berada dalam resolusi seismik, tetapi karena adanya efek atenuasi yang menyebabkan energi gelombang tereduksi atau 'terkubur' oleh side lobe dari refleksi 'thick bed' maka dengan men-design filter ini anda dapat meng-enhance amplitudo bed pada kisaran frekuensi yang dimaksud.